Selamat datang di SLB PGRI Minggir Yogyakarta

SLB PGRI Minggir merupakan sekolah swasta yang diselenggarakan oleh Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (YPLP-PGRI) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada saat ini YPLP-PGRI Provinsi DIY beralamat di Jl. Tentara Rakyat Mataram, Badran JT I/704 Yogyakarta.

guru siswa
siswa
Image Slider 1
Siswa SLB PGRI Minggir
WhatsApp Image 2018-01-03 at 11.51.18(1)
previous arrowprevious arrow
next arrownext arrow
Shadow

SLB PGRI Minggir berdiri pada tahun 1981, semula menempati lokasi pinjaman seorang warga Sutan, Sendangsari, Minggir, Sleman. Berkat perjuangan para guru didukung oleh Sekretaris Desa Sendangsari, pada tahun 1983 sekolah diberi kesempatan menggunakan gedung Lojiserut milik Pemerintah Desa Sendangsari yang merupakan gedung kuno peninggalan jaman Belanda. Setelah menempati gedung ini, dengan dukungan dan bantuan dari lembaga pemerintah maupun swasta, sekolah mengalami perkembangan yang cukup pesat baik dari segi jumlah siswa, guru, maupun sarana dan prasarananya, terutama setelah diselenggarakannya asrama untuk anak berkebutuhan khusus.

Profil Kepala Sekolah :

Muh. Basuni, M.Pd

Nama lengkap nya Muh Basuni,M.Pd , beliau lahir 49 tahun yang lalu, karir sebagai pegawai negeri sipil diawali sebagai guru di SLB N Pembina Yogyakarta pada tahun 1997 dan mengabdi di slb pembina selama 9 tahun, dan pada bulan Desember 2009 mendapat SK Gubernur DIY menjabat sebagai Kepala Sekolah di SLB Tunas Bhakti Pleret. Bertugas di tempat baru di daerah pedesaan yang betul- betul jauh dari perkotaan. Jarak dari rumah ke sekolah di pleret + 70 km PP. Di SLB pleret merupak sekolah swasta dibawah yayasan dharma bhakti pleret.

Sekolah ini terletak di Dusun Gunung Kelir Pleret Bantul. Kondisi awal sebelum saya datang sekolah ini sangat memprihatinkan karena terkena dampak Bencana Alam Gempa Bumi tahun 2006. Kondisi sekolah ini masih jauh standar sekolah yang dinginkan. Jumlah guru hanya 16 orang jumlah siswa terdaftar 56 siswa dan sarana prasarana yang sangat terbatas. Sekolah ini menempati lahan seluas 2000 m2. Kondisi sekolah masih belum tertata, aksesbilitas kes ekoilah masih jalan dusun , dan kondisi ini membuat masyarakat sekitar belum tertarik dengan SLB ini. Setelah beberapa bulan berjalan saya mengkondisikan sekolah menjadi sekolah yang berbeda dengan sekolah yang lainnya.

 

Visi

Berbudi Pekerti Luhur, Terampil dan Mandiri, Berprestasi

Misi

Berita

Seputar Informasi dan Kegiatan SLB PGRI Minggir

error: Content is protected !!